Hang Nadim Batam Mulai Layanan Pemberangkatan Umrah Tanpa Transit

5 days ago 8
Bekerjasama dengan maskapai Citilink, Bandara Internasional Hang Nadim Batam kini mulai menghadirkan pelayanan penerbangan Batam - Jeddah, Arab Saudi tanpa transit bagi jemaah umrah. (Foto: AlurNews)

AlurNews.com – Bekerjasama dengan maskapai Citilink, Bandara Internasional Hang Nadim Batam kini mulai menghadirkan pelayanan penerbangan Batam – Jeddah, Arab Saudi tanpa transit bagi jemaah umrah.

Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam (BIB), Pikri Ilham Kurniansyah menyebut tahapan kerjasama dengan salah satu maskapai Indonesia ini, guna memperluas jaringan internasional dan memberikan kenyamanan lebih bagi jamaah umrah asal Kepulauan Riau dan sekitarnya.

“Penerbangan langsung Batam-Jeddah ini dilakukan carter, namun ini penerbangan langsung dan tanpa transit sama sekali,” ujar Pikri saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin (11/11/2024).

Dengan hadirnya pilihan baru yang menggunakan maskapai asli Indonesia dalam melayani jamaah Umrah, pengelola Bandara Internasional Hang Nadim juga berharap dapat memberikan kemudahan para jamaah umrah untuk melaksanakan ibadah dengan nyaman dan efisien.

Penerbangan charter langsung Batam-Jeddah akan dilayani dengan maskapai Citilink dengan jenis pesawat Airbus A330 yang mampu mengangkut 360 penumpang.

Pikri menyebut, layanan penerbangan charter juga merupakan bagian dari rencana ekspansi besar Bandara Internasional Hang Nadim, untuk memperkuat perannya sebagai bandara internasional utama di wilayah Indonesia bagian Barat.

“Ini adalah langkah penting untuk meningkatkan konektivitas internasional, sekaligus memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin menunaikan ibadah umrah dengan lebih efisien,” jelasnya. (ib)

Read Entire Article
Alur Berita | Malang Hot | Zona Local | Kabar Kalimantan |