UMW Kendari Gelar Raker Persiapan Kualitas Pendidikan Unggul Berdaya Saing di Tingkat Nasional

1 week ago 6
UMW Kendari Gelar Raker Persiapan Kualitas Pendidikan Unggul Berdaya Saing di Tingkat NasionalUniversitas Mandala Waluya (UMW) Kendari sukses menyelenggarakan Rapat Kerja (Raker) tahunan di Aula lantai 3 UMW Kendari, pada Kamis, (7/11/2024). Acara ini dihadiri oleh 34 peserta terdiri atas pimpinan Universitas, Fakultas, Program Studi, serta seluruh kepala unit.

ZONASULTRA.ID, KENDARI- Universitas Mandala Waluya (UMW) Kendari sukses menyelenggarakan Rapat Kerja (Raker) tahunan di Aula lantai 3 UMW Kendari, pada Kamis, (7/11/2024). Acara ini dihadiri oleh 34 peserta terdiri atas pimpinan Universitas, Fakultas, Program Studi, serta seluruh kepala unit.

Ketua Panitia Raker 2024, Azlimin menyampaikan bahwa rangkaian acara ini dirancang secara komprehensif untuk mengevaluasi capaian kinerja dan merumuskan strategi yang mendukung tujuan besar UMW.

“Kami berharap Raker ini menjadi wadah bagi seluruh unit kerja untuk menyelaraskan rencana dan target sesuai rencana strategis UMW, sehingga program-program yang dijalankan berkontribusi nyata pada pencapaian visi universitas yaitu menjadi Universitas yang unggul dalam riset dan entrepreneur dengan prioritas kawasan pesisir dan pertambangan Tahun 2025,” katanya

Azlimin menyebutkan kegiatan Raker ini mengusung tema “Transformasi Tata Kelola Menuju Berbasis Kinerja Menuju Universitas Unggul Berdaya Saing Nasional IV,” Raker ini bertujuan menguatkan kualitas tata kelola di seluruh bidang.

Ini adalah tahun ke empat UMW Kendari mengadakan rapat kerja untuk program kerja tahun 2025. Dia berharap hasil rapat ini dapat menjadi pedoman yang selaras dengan Rencana Operasional (Renop) UMW Kendari tahun 2025, dimana beberapa program kerja akan menjadi prioritas utama untuk memperkuat keunggulan UMW Kendari di tingkat nasional dan Internasional.

“Target kedepannya ditahun 2025, ada dua program studi yang kami harapkan bisa terakreditasi unggul, diantaranya Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat dan Program Studi DIV Teknologi Laboratorium Medis. Ditahun ini Prodi DIII Sanitasi telah terakreditasi Unggul dan insya allah Prodi DIII Teknologi Elektro Medis menunggu hasil akreditasi juga harapannya bisa unggul. Jika target tersebut tercapai, maka visi UMW untuk menjadi universitas unggul pada tahun 2025 akan terwujud,” ungkapnya

Ditempat yang sama, Rektor UMW Kendari, Ratna Umi Nurlila menyampaikan apresiasi atas antusiasme peserta raker yang aktif dalam menyampaikan program, mengevaluasi, hingga merencanakan kegiatan ke depan.

“Kita melihat dari pencapaian program dan indikator kerjanya itu sudah ada peningkatan mencapai 89 persen di bulan oktober 2024. Mudah-mudahan sisa dua bulan ini tahun 2024 bisa mencapai 99 persen,” pungkasnya

Ratna Umi Nurlila berharap dengan Raker ini dapat menguatkan posisi sebagai institusi pendidikan yang unggul dan siap bersaing di tingkat internasional. Selain penguatan tata kelola, pengembangan kerja sama luar negeri diharapkan mampu bisa fokuskan akreditasi beberapa prodi di UMW Kendari.

“Harapannya mungkin ada beberapa peningkatan dalam pengembangan akreditasi, tetapi kami inginkan harus juga pengembangan program studi yang sudah sementara berjalan,” ujarnya. (*)

Read Entire Article
Alur Berita | Malang Hot | Zona Local | Kabar Kalimantan |